Gambar Sampul Penjaskes · BAB 5 SENAM IRAMA
Penjaskes · BAB 5 SENAM IRAMA
Jaja Suharja Eli

24/08/2021 10:36:07

SMP 8 K 13

Lihat Katalog Lainnya
Halaman

63

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

PETA KONSEP

5

SENAM IRAMA

Senam Irama

Senam irama dengan

menggunakan simpai

Gerak dasar mengayun

dan memutar simpai

Gerak dasar

mengayun simpai

Gerak dasar

memutar simpai

Kombinasi

gerak lengan dan kaki

KATA KUNCI

Simpai, fiber, poros

64

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Senam adalah rangkaian gerakan jasmani yang tersusun dan

terencana untuk tujuan tertentu. Adapun senam irama merupakan

senam yang dilakukan secara sistematis dengan disertai irama

pengiring. Irama pengiring dapat berupa nyanyian, musik, dan tepuk

tangan. Hal yang perlu diperhatikan dalam senam irama adalah

keserasian antara irama pengiring dan gerakan. Keserasian irama

pengiring dan gerakan akan menciptakan gerakan yang indah.

Simpai merupakan salah satu alat senam irama. Untuk kesela-

matan, lakukan secara cermat dan tertib.

Simpai merupakan salah satu alat yang biasa digunakan dalam

senam irama. Selain itu, simpai juga digunakan dalam senam artistik.

Namun, dalam melakukan senam irama dengan alat bukan hanya

menggunakan simpai. Peralatan lain yang biasa digunakan, antara

lain bola, gada, pita, dan tongkat.

Simpai berbentuk lingkaran. Diameter lingkaran adalah 90

sentimeter dan beratnya 900 gram. Simpai biasanya terbuat dari

rotan atau bahan fiber. Warna simpai biasanya bermacam-macam.

Ada yang terdiri atas satu warna dasar. Namun, ada pula yang terdiri

atas beberapa warna.

Pengayaan Informatif

Sejak kapan olahraga senam dikenal di kalangan masyarakat?

Senam merupakan aktivitas jasmani yang keberadaannya sudah

cukup lama. Cabang olahraga ini pertama kali dipertandingkan

pada Olimpiade I tahun 1896, di Athena. Olahraga ini telah

berkembang sejak zaman Yunani dan Romawi. Saat itu, olahraga

ini digunakan untuk melatih tentara kerajaan supaya memiliki

kekuatan.

Gambar 5.1 Simpai/hula hoop

(Sumber: cdn.overstock.com/02/02/2009)

A.

SENAM IRAMA

dENgAN MENggUNAKAN

SIMPAI

B.

gERAK dASAR MENgA

yUN dAN MEMUTAR SIMPAI

65

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Gerak mengayun dan memutar lengan merupakan gerakan

dominan dalam senam irama. Berikut ini akan diuraikan mengenai

gerak dasar mengayun dan memutar lengan dengan menggunakan

simpai.

1. gerak dasar mengayun simpai

Gerak mengayun adalah gerak memindahkan satu titik pada poros

yang sama. Gerakan mengayun biasanya kurang dari 360

o

. Berikut ini

beberapa gerak dasar mengayun dengan menggunakan simpai.

a.

Gerakan 1

Mengayun simpai dari samping badan ke atas sampai sejajar

bahu. Cara melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Tangan kanan memegang simpai di samping badan dan tangan

kiri berada di pinggang.

3)

Ayunkan tangan kanan ke samping kanan sehingga sejajar dengan

bahu, kemudian turunkan kembali.

4)

Lakukan gerakan tersebut dengan tangan yang lain.

Gambar 5.2 Mengayun tangan 90

o

b.

Gerakan 2

Mengayun simpai dari samping badan ke atas dengan lengan lu

-

rus. Cara melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Tangan kanan memegang simpai di samping badan dan tangan

kiri berada di pinggang.

3)

Ayunkan lengan kanan dari samping badan ke atas sampai lurus.

4)

Lakukan gerakan tersebut dengan lengan yang lain.

B.

gERAK dASAR MENgA

yUN dAN MEMUTAR SIMPAI

66

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Gambar 5.3 Mengayun tangan 180 derajat

c.

Gerakan 3

Mengayun simpai melalui depan badan. Cara melakukannya

sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Tangan kanan memegang simpai di samping badan membentuk

sudut 45 derajat dan tangan kiri berada di pinggang.

3)

Ayunkan lengan kanan dari samping kanan ke samping kiri

melalui depan badan.

4)

Lakukan gerakan tersebut dengan lengan yang lain.

Gambar 5.4 Mengayun tangan melalui depan badan

67

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

d.

Gerakan 4

Mengayunkan simpai ke depan dan ke belakang. Cara melakukan-

nya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Tangan kanan memegang simpai di samping badan dan tangan

kiri berada di pinggang.

3)

Ayunkan simpai dengan lengan kanan dari samping badan ke

depan dan belakang.

4)

Lakukan gerakan tersebut dengan lengan yang lain.

Gambar 5.5 Mengayun lengan ke depan dan belakang

e.

Gerakan 5

Mengayunkan simpai dari bawah ke atas dengan kedua tangan.

Cara melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Kedua tangan memegang ujung simpai di bawah badan.

3)

Ayunkan simpai dari bawah ke atas sampai kedua lengan lurus.

4)

Saat melakukan gerakan ke bawah, kedua lutut ditekuk.

68

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Gambar 5.6

Mengayun simpai dari bawah ke atas dengan dua tangan

f.

Gerakan 6

Mengayun simpai dari samping kanan ke samping kiri dengan

menggunakan kedua lengan. Posisi lengan sejajar dengan bahu. Cara

melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Kedua tangan memegang ujung simpai di samping kanan, dengan

kedua lengan setinggi bahu.

3)

Ayunkan simpai dari samping kanan ke samping kiri melalui

bagian depan badan.

4)

Saat simpai melewati bagian depan badan, kedua lutut ditekuk.

Gambar 5.7

Mengayun simpai dari kanan ke kiri sejajar bahu

69

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

g.

Gerakan 7

Menarik dan mendorong simpai dengan kedua tangan di depan

dada. Cara melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Kedua tangan memegang bagian ujung simpai.

3)

Letakkan pegangan di depan dada, dengan membengkokkan

kedua sikut.

4)

Lakukan gerakan mendorong simpai dengan kedua tangan dari

depan dada sampai sikut lurus.

5)

Setelah melakukan gerakan mendorong, tarik kembali ke posisi

semula.

Gambar 5.8

Menarik dan mendorong simpai dari depan dada

2. gerak dasar memutar simpai

Gerakan memutar adalah gerakan yang membentuk lingkaran

atau membentuk sudut 360

0

. Gerakan ini dilakukan secara berke-

sinambungan tanpa terputus.

a.

Gerakan 1

Memutar simpai dengan kedua lengan di depan badan. Cara mela-

kukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Kedua tangan memegang ujung simpai.

3)

Lakukan gerakan memutar simpai dengan kedua tangan.

4)

Lakukan gerakan tersebut pada arah yang berlawanan.

70

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Gambar 5.9

Memutar simpai satu putaran penuh

b.

Gerakan 2

Memutar simpai secara sambung-menyambung. Cara melakukan-

nya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Tangan kanan memegang simpai di samping badan, tangan yang

lain berada di samping badan dengan rileks.

3)

Ayunkan kedua lengan sampai posisi lurus.

4)

Setelah lurus, tukarkan pegangan simpai pada tangan yang lain,

kemudian turunkan kedua tangan secara bersamaan.

5)

Lakukan gerakan tersebut dengan arah yang berlawanan.

Gambar 5.10 Memutar simpai dengan bergantian

71

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

c.

Gerakan 3

Memutar simpai ke kanan dan kiri dengan kedua tangan. Cara

melakukannya sebagai berikut.

1)

Sikap awal berdiri tegak dan kedua kaki rapat.

2)

Kedua tangan memegang ujung simpai lurus ke depan.

3)

Putar simpai ke samping kanan, ke tengah, kemudian ke kiri,

dengan cara memutarkan pinggang dan kedua tangan tetap

lurus.

4)

Lakukan gerakan tersebut secara berulang.

Gambar 5.11

Memutar simpai ke kanan dan kiri

Lakukan gerakan kombinasi dengan iringan lagu “Dari Sabang

sampai Merauke”.

Sikap awal: berdiri tegak, kedua tangan memegang simpai di

depan dada.

1. gerakan 1: 1 × iringan lagu

Lakukan gerakan berjalan di tempat. Angkat lutut sehingga lutut

membentuk sudut 90

0

, dan kedua tangan memegang simpai di depan

dada.

C.

KOMBINASI gERAK LENgAN dAN LANgKAh KAKI

72

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Gambar 5.12

Berjalan di tempat, kedua tangan memegang simpai di depan dada

2. gerakan 2: 1 × 8 hitungan

1

-

4 hitungan: lakukan gerakan mendorong simpai dengan kedua

tangan ke depan. Bersamaan dengan melakukan langkah pantul ke

depan yang diawali kaki kanan.

5

-

8 hitungan: lakukan gerakan mendorong simpai dengan kedua

tangan ke atas. Bersamaan dengan melakukan langkah pantul ke

samping. Awali gerakan memantulkan kaki ke samping kanan.

Gambar 5.13 Gerak mendorong dan memantulkan kaki

3. gerakan 3: 1 × 8 hitungan

1

-

4 hitungan: lakukan gerak dua langkah ke samping kanan

sambil memutarkan simpai sebanyak dua kali. Lakukan gerakan

tersebut ke kiri.

73

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

5

-

8 hitungan: lakukan gerakan memutar simpai ke kanan dan ke

kiri sambil memutar pinggang. Lakukan gerakan memantulkan kaki

satu langkah ke kanan, kemudian ke arah berlawanan.

Gambar 5.14

Melangkah dan memutar, memutar pinggang

4. gerakan 4: 1 × 4 hitungan

Lakukan gerakan melempar simpai ke atas, kemudian lakukan

gerak memutar 360 derajat. Upayakan setelah melakukan gerakan

berputar simpai dapat ditangkap dengan mulus.

Gambar 5.15

Gerakan melempar simpai dan menangkapnya setelah berputar

5. gerakan 5: 1 × 8 hitungan

1

-

4 hitungan: lakukan gerakan melompat di tempat. Bersamaan

dengan itu lakukan gerakan mendorong ke depan, kemudian ditarik

kembali.

5

-

8 hitungan: lakukan gerakan mengayunkan simpai dengan

kedua tangan dari depan-bawah ke atas-kanan dan atas-kiri.

74

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

Aktivitas

Gambar 5.16 Gerak melompat dan mengayun simpai

Pengayaan Aplikatif

Dalam melakukan aktivitas ritmik, terdapat beberapa prinsip yang

harus selalu dilakukan supaya latihan yang dilakukan memiliki

manfaat bagi tubuh. Prinsip tersebut dikenal dengan prinsip 4-T,

yaitu teratur, terukur, terarah, dan terawasi. Hal tersebut harus

dilakukan setiap latihan. Tujuannya, untuk keamanan pelaku

saat melakukan latihan.

Senam Irama

Tujuan:

Mengembangkan kreativitas siswa untuk menciptakan beberapa

gerak pemanasan berirama.

Peralatan dan fasilitas:

1.

Tape.

2.

Kaset.

3.

Ruangan atau lapangan.

Pelaksanaan:

1.

Buatlah kelompok kecil yang terdiri atas 5 orang.

2.

Siapkan iringan lagu yang sesuai.

3.

Buatlah beberapa gerak pemanasan yang diiringi musik.

4.

Upayakan terdapat kesesuaian antara lagu dan gerakan

harus sesuai.

75

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

1.

Senam adalah rangkaian gerakan jasmani yang tersusun dan

terencana untuk tujuan tertentu.

2.

Senam irama merupakan senam yang dilakukan secara sistematis

dengan disertai irama pengiring. Irama pengiring dapat berupa

nyanyian, musik, dan tepuk tangan.

3.

Hal yang perlu diperhatikan dalam senan irama adalah keserasian

antara irama pengiring dan gerakan.

I.

Pilihan ganda

Berilah tanda silang (x) pada jawaban yang tepat!

1.

Berikut merupakan cara memegang simpai,

kecuali

....

a.

mixed grip

c.

reverse grip

b.

outside grip

d.

estern grip

2.

Bentuk-bentuk latihan untuk senam menggunakan gada adalah

....

a.

memutar

c.

spiral

b.

mengayun

d.

melempar

3.

Menurut perkembangan senam irama berasal dari tiga aliran,

kecuali

....

a.

seni suara

c.

seni sandiwara

b.

seni musik

d.

seni tari

4.

Pelopor senam irama dari seni tari adalah ....

a.

J. J. Dalcroze

c.

Delsarte

b.

Bode

d.

Rudolf Laban

5.

Suatu gerakan yang terbentuk dari suatu koordinasi gerak

antaranggota tubuh disebut ....

a.

senam lantai

c.

senam akrobatik

b.

senam irama

d.

senam umum

6.

Gerakan mengayun simpai di samping badan bertujuan untuk ....

a.

melatih lengan

c.

melatih dada

b.

melatih bahu

d.

melatih perut

7.

Pelopor senam irama dari seni sandiwara adalah ....

a.

Rudolf laban

c.

J. J. Dalcroze

b.

Bode

d.

Delsarte

RANgKUMAN

SOAL-SOAL LATIhAN

76

Pendidikan Jasmani untuk Kelas VIII

8.

Latihan pendahuluan pada senam irama disebut ....

a.

pelemasan

c.

pendinginan

b.

pemanasan

d.

pernapasan

9.

Jenis senam irama berdasarkan intensitasnya,

kecuali

....

a.

high impact aerobic

c.

aerobic dance

b.

low impact aerobic

d.

aerobic exercise

10.

Iringan musik pada senam irama berfungsi untuk ....

a.

meningkatkan volume latihan

b.

meningkatkan frekuensi latihan

c.

meningkatkan kelentukan tungkai

d.

meningkatkan semangat dan gairah peserta senam

II.

Uraian

Jawablah pertanyaan-pertanyaan berikut dengan benar!

1.

Jelaskan yang dimaksud dengan senam irama!

2.

Jelaskan perbedaan senam irama dan senam lantai!

3.

Sebutkan hal-hal yang harus diperhatikan dalam senam irama!

4.

Sebutkan alat-alat yang biasa digunakan dalam senam irama!

5.

Buatlah beberapa gerak pemanasan yang diiringi nyanyian!

Kamu pasti senang mempelajari bab ini. Apakah ada yang

tidak kamu mengerti? Jika terdapat bahasan yang tidak dimengerti,

tanyakan kepada gurumu untuk mendapatkan penjelasan.

Setelah kamu memahami uraian bab ini, lanjutkan dengan materi

berikutnya. Pelajari bab selanjutnya dengan baik.

REFLEKSI